Monday, February 25, 2013

Gemuruh & Ketegangan di Pertandingan Delapan Besar Hingga Final AONC 2013!


Acara di hari kedua yang digelar di Gemscool Arena, Kebayoran Lama, JakSel ini merupakan kelanjutan dari proses panjang dan juga melelahkan dari pihak panitia dan juga gamer yang mengikuti kompetisi tersebut. Sebelumnya pada acara pembukaan dari turnamen ini memang sudah banyak mengundang perhatian banyak orang, terlebih antusiasme dari setiap player yang ikut bergabung untuk bertanding.

Gemuruh & Ketegangan di Pertandingan Delapan Besar Hingga Final AONC 2013!

Yang tak tanggung-tanggung, banyaknya peserta yang datang dari luar Jakarta membawa bendera daerah masing-masing dan ingin menunjukkan kalau daerah mereka juga bisa ikut bergabung dalam ajang nasional tersebut."Kemeriahan Event Akbar AONC di Hari Pertama" diisi dengan berbagai acara menarik diluar kompetisi tersebut, selain acara inti dari turnamen, ada banyak sekali hiburan seperti mini games yang tersedia di beberapa stand disana, dan juga adanya acara foto bersama dengan karakter-karakter yang ada pada Atlantica Online.

Acara dihari kedua, di hari Minggu, 24 Februari 2013 ini ternyata tak kalah ramai dengan yang ada di hari pertama. Terlihat begitu banyak gamer yang turut serta hadir ke acara tersebut untuk menyaksikan secara langsung lanjutan dari kompetisi nasional ini meski mereka sebenarnya telah gugur pada hari pertama. Acara pun dimulai dengan sedikit informasi bocoran yang datang dari developer game ini sendiri. Interaksi antar pemain dan developer pun terjadi pada kesempatan tersebut. Hal inilah yang ditunggu oleh developer agar dapat terus mengembangkan game mereka menjadi lebih baik lagi.

Dari perjuangan panjang yang peserta lewati kemarin, akhirnya terpilih 8 orang yang akan maju ke babak final. Dari setiap grup terpilih dua orang andalan yang akan bertanding lagi untuk memperebutkan kursi panas semi-final. Delapan orang peserta Grand Final AONC 2012-2013 berhasil maju ke babak selanjutnya, mereka adalah:

Perwakilan dari grup A : sEEs, Rydraz
Perwakilan dari grup B : Moo, Bamz37ToK
Perwakilan dari grup C : DOOM1212, DiandraJr
Perwakilan dari grup D : HawkerS, BINTANG1978

Pertandingan berlangsung sangat sengit, ratusan pasang mata menyaksikan secara langsung setiap pertandingan yang digelar. Tak sedikit dukungan-dukungan dan teriakan-teriakan untuk memberi semangat terlontar dengan semangat. Ditengah-tengah pertandingan yang sedang digelar, panitia pun memberikan sedikit quiz yang berhadiahkan voucher 100rb dengan tujuan untuk mengurangi ketegangan dari setiap pemain yang berada di kursi panas.

Setelah melewati pertandingan yang cukup sengit dan waktu yang cukup lama, akhirnya terpilih 4 orang yang layak untuk melaju ke semi-final. Ke empat orang tersebut adalah Rydraz, Moo, Bamz37ToK, dan DiandraJr. Namun pertandingan tak langsung dilanjutkan begitu saja, perlu sedikit udara segar untuk 4 orang semi-finalist tersebut, terlebih agar mereka dapat melanjutkan pertandingan dengan strategi yang baru. Selain itu, panitia pun juga telah menyiapkan sexy dancer untuk mengisi waktu tersebut. Agar para supporter juga dapat kembali semangat dalam memberikan dukungan kepada teman-teman mereka yang duduk di kursi panas.

Setelah cukup segar denga hiburan sexy dancer, partai final pun digelar. Inilah puncak yang ditunggu-tunggu oleh setiap hadirin yang datang disana. Semua sudah tidak sabar ingin menyaksikan bagaimana panasnya partai final dan siapakah yang layak mendapatkan tahta juara pada Atlantica Online. Semua ingin mengetahui, siapakah raja dari game ini di Indonesia. Setelah match dijalani dengan penuh ketegangan antar pemain dan juga penonton, maka terpilihlah 3 orang jawara yang pantas berdiri di podium utama. Ketiga jawara tersebut adalah; Arifin Wira A. - Nuna [MOO] - juara tiga, Ketut Tommy Atmaja Pangea [BAMZ37TOK] - juara dua, dan pemegang tahta juara 1 adalah Indra Cahyo Utomo - Pangea [DIANDRA Jr].
Acara pun ditutup dengan closing ceremony dan berbagai doorprize yang dibagikan disana. Tak lupa sexy dancer pun kembali menyegarkan setiap gamer sebelum pulang ke rumah mereka masing-masing. Dengan terpilihnya tiga orang juara ini, maka turnamen Atlantica Online National Championship 2013 resmi ditutup. Untuk setiap pemain yang belum juara, teruslah berlatih agar dapat bergabung menjadi juara di turnamen selanjutnya. 

No comments:

Post a Comment