Anda adalah pengguna iOS? Anda juga penggemar game RPG? Jika anda memang menyukai sebuah game dengan jalan cerita yang panjang, dan menyukai sebuah gameplay yang menarik. Bersiaplah untuk menyambut sebuah game terbaru RPG untuk iOS yang bernama Etherlords.
Etherlords sendiri adalah sebuah game besutan developer Nival. Seperti yang kita ketahui di sini, Nival adalah seorang pembuat game populer. Beberapa game yang pernah diterbitkannya adalah Rage of Mages, Silent Storm dan King's Bounty. Seperti yang dilansir pada laman Gopego, pengembang game ini kabarnya akan menghadirkan game tersebut pada iOS di 4 September 2014 mendatang.
Etherlord nanti akan datang dengan grafis 3D yang sangat menarik untuk dilihat. Bukan hanya itu saja, sang pengembang juga menawarkan dua jenis gameplay yang terpisah. "Gameplay pertama menawarkan sistem pertempuran RPG, dimana gamer akan bertarung dengan melibatkan berbagai karakter. Gameplay kedua disebut world building, dimana gamer dapat menggunakan poin untuk meningkatkan level, menemukan karakter baru dan bertarung dengan gamer lain."
Etherlord nanti akan datang dengan grafis 3D yang sangat menarik untuk dilihat. Bukan hanya itu saja, sang pengembang juga menawarkan dua jenis gameplay yang terpisah. "Gameplay pertama menawarkan sistem pertempuran RPG, dimana gamer akan bertarung dengan melibatkan berbagai karakter. Gameplay kedua disebut world building, dimana gamer dapat menggunakan poin untuk meningkatkan level, menemukan karakter baru dan bertarung dengan gamer lain."
Untuk sistem operasi mobile lainnya belum diketahui apakah juga akan kebagian game RPG yang satu ini atau tidak. Namun hingga saat ini belum ada konfirmasi yang datang dari sang pengembang, apakah akan ada pada Android dan Windows Phone. Kita tunggu saja.
No comments:
Post a Comment