Baru-baru saja CEO Microsoft Satya Nadella mengumumkan kalau mereka akan menggabungkan semua versi Windows menjadi 1 sistem operasi. Nadella sendiri selain mengumumkan hal tersebut, ia juga mengatakan kalau project ini juga sudah dijalankan.
“Dulu kami punya beberapa tim yang mengerjakan versi-versi berbeda dari Windows. Sekarang kami punya satu tim dengan arsitektur yang sama. Ini memungkinkan kamu menskalakan, menciptakan Universal Windows Apps,” kata Nadella seperti dilansir the inquirer via pcplus. Kendati versi-versi terpisah dari Windows akan tetap ada. Platform Universal Apps akan berarti bahwa semua perangkat, tak peduli ukuran fisik dan ukuran layarnya, akan mampu menjalankan program dan apps yang sama. Jadi nantinya kamu akan bisa menjalankan app yang diambil dari Windows store dengan mouse dan keyboard pada desktop. App yang sama juga bisa dijalankan dengan sentuhan jari di perangkat mobile.
Semua infrastruktur itu nanti akan datang secara bersamaan dengan Windows 9 yang rencananya akan dirilis pada tahun 2015. Itu semua telah mencakup Windows Phone, Windows RT dan Windows with Bing yang menurut Nadella sendiri akan hadir seperti yang telah dijadwalkan pada akhir tahun 2014 ini.
Microsoft sendiri saat ini sedang berpikir bagaimana agar bisa mengembalikan dominasi sistem operasi mereka. Seperti yang kita ketahui sekarang ini, Windows 8 memang kurang mendapatkan tanggapan positif jika dibandingkan dengan Windows 7. Pasar yang hanya 15% tentu sangat berbanding jauh sekali jika dibandingkan dengan Windows 7 yang mendapatkan pasar lebih dari 50%. Padahal seperti yang diketahui, pesaing Windows seperti Ubuntu Linux justru sudah menguasai pasar sebesar 95% untuk perangkat mobile dan dekstop code
Microsoft sendiri saat ini sedang berpikir bagaimana agar bisa mengembalikan dominasi sistem operasi mereka. Seperti yang kita ketahui sekarang ini, Windows 8 memang kurang mendapatkan tanggapan positif jika dibandingkan dengan Windows 7. Pasar yang hanya 15% tentu sangat berbanding jauh sekali jika dibandingkan dengan Windows 7 yang mendapatkan pasar lebih dari 50%. Padahal seperti yang diketahui, pesaing Windows seperti Ubuntu Linux justru sudah menguasai pasar sebesar 95% untuk perangkat mobile dan dekstop code
No comments:
Post a Comment